
Melalu update baru IOS 8.1, Apple menambahkan fitur di update iOS 8. Dimana pengguna mendapatkan kesempatan untuk menyesuaikan urutan item di Control Center. Selain itu, pengguna juga bisa memutuskan mana saja fitur yang disertakan dalam shortcut dan mana yang tidak.
Dilansir dari phonearena, adapun perubahan pilihan di Control Center ini pertama kali diupdate oleh Hamza Sood, melalui kicauannya di Twitter.
Sood mengatakan bahwa pada update iOS 8 nantinya akan sangat memudahkan bagi pengguna dalam mempersonalisasikan pintasan di Control Center. Sood menunjukkan bahwa mungkin saja pengguna menginginkan pintasan di Control Center berupa aplikasi seperti senter, timer, kalkulator dan kamera. Dan shortcut lain akan memungkinkan Anda untuk mulai merekam layar dari Control Center.
Jika Apple memang benar akan mengirimkan perubahan pada update ini kepada pengguna iDevice, banyak pihak menduga bahwa update ini akan mulai dikirimkan Apple pada pembaruan iOS 8.1 mendatang.
Sekian Berita Smartphone terbaru dari kami mengenai Update iOS 8.1, Bisa Kostum Control Center?. Harapan kami Semoga artikel Liputan Smartphone yang berjudul Update iOS 8.1, Bisa Kostum Control Center? ini bisa bermanfaat untuk anda. Jangan lupa terus kunjungi Liputan Smartphone untuk mendapatkan Berita Smartphone setiap harinya.